ASN Kecamatan Wedi Tandatangani Pakta Integritas Tahun 2025

ASN Kecamatan Wedi Tandatangani Pakta Integritas Tahun 2025

WEDI - Pada hari Senin, tanggal 3 Februari 2025 seluruh ASN Kecamatan Wedi melaksanakan Penandatanganan Pakta Integritas Tahun 2025. Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Kecamatan Wedi ini dipimpin langsung oleh Camat Wedi, Widaya, S.H., M.Si.

Dokumen Pakta Integritas merupakan dokumen yang berisi pernyataan atau janji kepada diri sendiri tentang komitmen melaksanakan seluruh tugas, fungsi, tanggung jawab, wewenang dan peran sesuai dengan peraturan perundang-undangan dan kesanggupan untuk tidak melakukan korupsi, kolusi dan nepotisme sebagaimana tersebut dalam Pasal 1 angka 1 Permen PANRB 49/2011. 

Secara garis besar, pakta integritas berisi tentang: 

    1. Ikut serta dalam upaya mencegah korupsi, kolusi dan nepotisme serta tidak melakukan perbuatan tercela;
    2. Tidak meminta atau menerima suap, gratifikasi atau bentuk lainnya yang bertentangan dengan peraturan perundang-undangan;
    3. Bersikap jujur, transparan dan akuntabel dalam menjalankan tugas;
    4. Menghindari pertentangan kepentingan (conflict of interest) dalam pelaksanaan tugas;
    5. Memberikan contoh pelaksanaan kinerja berdasarkan peraturan perundang-undangan kepada bawahan;
    6. Menyampaikan penyimpangan integritas di instansi terkait dan menjaga kerahasiaan saksi;
    7. Apabila melanggar, maka akan menerima konsekuensi hukum.
     Sedangkan tujuan atau fungsi pakta integritas, antara lain:
    1. Memperkuat komitmen bersama dalam pencegahan dan pemberantasan korupsi;
    2. Menumbuhkembangkan keterbukaan dan kejujuran, serta memperlancar pelaksanaan tugas yang berkualitas, efektif, efisien, dan akuntabel;
    3. Mewujudkan pemerintah dan masyarakat Indonesia yang maju, mandiri, bertanggung jawab, dan bermartabat dengan dilandasi oleh nilai-nilai luhur budaya bangsa, UUD 1945, dan Pancasila. 

    What's Your Reaction?

    like
    0
    dislike
    0
    love
    0
    funny
    0
    angry
    0
    sad
    0
    wow
    0