Pemerintah Kecamatan Wedi Gelar Upacara HUT ke-219 Kabupaten Klaten

Pemerintah Kecamatan Wedi Gelar Upacara HUT ke-219 Kabupaten Klaten

WEDI – Pemerintah Kecamatan Wedi menggelar Upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-219 Kabupaten Klaten, Jumat 28 Juli 2023 di Halaman Kantor Kecamatan Wedi. Upacara dihadiri oleh Muspika, Dinas/Instansi se-Kec. Wedi, Kepala Desa dan Perangkat Desa se-Kec. Wedi, Karyawan/Karyawati Kecamatan Wedi, Tokoh Agama, dan Tokoh Masyarakat.

Camat Wedi, Widaya, S.H., M.Si. selaku Pembina Upacara membacakan Sambutan Bupati Klaten yang menyebutkan berbagai penghargaan yang telah diterima oleh Pemerintah Kabupaten Klaten, antara lain:

  1. Satya Lencana Wira Karya dari Presiden Republik Indonesia dalam hal Pembangunan Kependudukan dan Keluarga Berencana;
  2. Penghargaan dari Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI) dalam hal Pelaporan Keuangan yang mendapatkan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 5 (lima) tahun berturut-turut mulai 2018 sampai dengan 2022;
  3. Penghargaan dari Kementerian Kesehatan dalam hal Klaten Bebas Virus Frambusia;
  4. Penghargaan dari Kementerian Kesehatan dalam hal Prestasi 96% UHC BPJS Kesehatan;
  5. Penghargaan dari Ombudsman Republik Indonesia dalam hal Predikat Kepatuhan Standar Pelayanan Publik Tahun 2022;
  6. Penghargaan dari BNPB dalam hal Penanggulangan Bencana;
  7. Penghargaan Adipura dari Kemeterian Lingkungan Hidup Republik Indonesia;
  8. Penghargaan dari Kementerian Pertanian dalam hal Progam Pengembangan Pertanian Padi Varietas Rojo Lele Srinar-Srikuk;
  9. Penghargaan Kabupaten Layak Anak (KLA) Peringkat Nindya dari Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia;
  10. Penghargaan Top Pembina BUMD Tahun 2022 dari Majalah Top Bisnis;
  11. Penghargaan Kategori Top Inovasi Percepatan Pemulihan UMKM dari Jawa Pos Radar Solo.

Selain penghargaan-penghargaan di atas, Pemerintah Kabupaten Klaten juga berhasil membangunan Kota Klaten, antara lain Mall Pelayanan Publik, Alun-Alun Klaten, Pasar Gedhe Klaten, Matahari Klaten, dan masih banyak pembangunan lainnya yang semuanya untuk warga Klaten pada umumnya. (Aj/Wedi)

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0